Makan merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia . mereka menggunakan makanan sebagai sumber tenaga mereka untuk melakukan sesuatu aktivitas. Tidak hanya dalam waktu tertentu saja manusia makan, terkadang di waktu ang sengng bersamaan mereka melakukan aktivitaspun mereka juga makan. Kita serig menyebut hal tersebut dengan ngemil. Yak, ngemil adalah makan yang tidak terbatas dengan waktu tertentu. Terkadang banyak orang melakukannya tanpa kontrol dan dapat mengakibatkan lonjakan berat badan ang sangat signifikan.
Nyemil seringkali dianggap banyak oang sebagai biang keladi naiknya berat badan. Ya, nyemil memang bisa membuatmu gendut jika kamu memilih menu cemilan yang tinggi gula, zat tepung, atau lemak. Tentu saja bagi orang yang mempunyai kebiasaan ngemil namun ingin tetap kurus maka harus lebih memperhatikan makanan yang ingin dikonsumsi. Maka dalam hal ini salah satunya dengan menghindari makanan manis yang bisa menjadi pemicu naiknya berat badan seseorang. Apa saja cemilan yang tidak akan bikin gemuk? Seperti dilansir dari boldsky.com, ini contohnya.
Grapefruit
Grapefruit adalah buah yang bermanfaat untuk memperbaiki metabolisme tubuh. Dengan terjaganya metabolisme dalam tubuh, maka berat badan akan tetap setabil. Makan grapefruit membantu dalam mengendalikan rasa lapar dan menurunkan kadar insulin dalam tubuh.
Kacang panggang
Kacang adalah makanan sehat kaya energi dan sangat baik dalam menjaga sistem pencernaan seseorang. Kamu bisa mengonsumsinya tanpa takut merasa gendut. Dan jika kamu bosan dengan olahan kacang yang biasa, kamu bisa memanggangnya dan menambahkan rempah-rempah untuk membuat rasanya jadi lebih enak.
Salad timun dan tomat
Gunakan buah timun dan tomat yang dikenal membantu untuk mengurangi berat badan dalam membuat salad. Kamu bisa membuat salad dari timun dan tomat kemudian tambahkan minyak zaitun, garam, dan merica agar rasanya lebih lezat.
Telur rebus
Protein yang terkandung dalam telur sangat cocok bagi kamu yang punya kebiasan ngemil. Protein berfungsi untuk membuat rasa kenyang bertahan lebih lama dan menahan nafsu makan sehingga bisa menghindarkanmu dari keinginan untuk ngemil makanan yang tidak sehat. Hal tersebut akan bisa mengatur atau sedikit mengerem kamu untuk makan makanan yan lain.
Melon
Buah Melon merupakan buah yang sanagat rendah kandungan kalori didalamnya. Menjadikan melon sebagai camilan bermanfaat untuk meningkatkan sistem metabolisme serta meningkatkan proses pembakaran lemak dalam tubuh. Apalagi rasa manis yang enak akan menjadikan kita tidak bosan mengkonsumsi buah ini tanpa takut gemuk. Karena buah ini dapat meningkatkan pembakaran lemak.
Keju
Keju adalah sumber protein yang paling tinggi. Kamu kamu tidak perlu makan terlalu banyak,hanya perlu makan sedikit untuk membuatmu merasa kenyang lebih lama.
Smoothies apel dan raspberry
Untuk membuat smoothies ini, campur raspberry, apel, yogurt, dan es batu. Blender hingga halus. Smoothies ini sangat rendah kalori namun tinggi serat. Serat bagi seseorang dapat berguna dalam proses pencernaan makanan. Sehingga makanan seperti ini tergolong sehat dan cocok bagi orang yang menjaga berat badannya.
Smoothies strawbery
Strawbery dengan kandungan vitamin C, zat antioksidan, dan mineral yang sangat baik untuk menjaga kulit agar tetap sehat dan segar. Ngemil smoothies stroberi juga bermanfaat untuk mengontrol berat badan. Selain itu juga bisa menjaga agar kulit tetap sehat dan kencang.
Kebiasaan ngemil tidak perlu dipermasalahkan.kamu tetap bisa melakukan kebiasaan tersebut tanpa takut akan menjadi gemuk, dengan catatan kamu memilih camilan yang sehat seperti halnya yang berada di atas.