9 Dampak Negatif Yang Memperburuk Kesehatan Akibat Malas Cuci Tangan


9 DAMPAK NEGATIF YANG MEMPERBURUK KESEHATAN AKIBAT MALAS CUCITANGAN
Tangan merupakan bagian tubuh yang paling sering kontak langsung terhadap benda – benda disekitar kita. Sebagai contoh bagi orang yang normal segala sesuatu aktivitas yang dilakukan nya selalu menggunkan tangannya. Hal tersebut tidak bisa dipungkiri akan terjadi perpindahan kotoran yang mengandung mahluk mikroskopik seperti kumanmaupun cacing yang merupakan sumber dari berbagai penyakit.Cuci tangan merupakan saran kesehatan paling sederhana namun efektif untuk menangkal serangan bakteri, kuman, atau virus penyebab penyakit. Sayangnya, meski sederhana, banyak orang yang malas untuk cuci tangan.

Penjelasan yang dilansir dari boldsky.com, berikut adalah beberapa masalah kesehatan atau penyakit yang akan menderamu ketika kamu malas untuk cuci tangan. Apalagi bila seseorang baru selesai beraktivitas dari luar. Dimana dalam kegiatannya tadi mereka seringkali kurang memperhatikan kebersihan baik benda yang mereka pegang. Akibat yang kemungkinan dapat terjadi antara lain:

Diare
Diare juga dapat disebabkan karena malasnya cuci tangan. Diare akan muncul dari perpindahan bakteri yang tak kasat mata. Yang kemungkinan akan masuk lewat makanan yang kita makan tanpa mencuci tangan terlebih dahulu.

Mudah kena pilek
Salah satu alasan utama kenapa kamu harus rajin cuci tangan adalah untuk meminimalkan perpindahan bakteri dari benda-benda umum yang sering kamu pegang seperti kenop pintu, bel, atau mungkin dari berjabat tangan dengan orang lain yang sebelumnya terinfeksi penyakit. Apabila mereka terinfeksi firus flu memungkinan tangan mereka terdapat kuman yang meudian tertepel dalam benda – benda tersebut, yang kmudian akan kita pegang ulang. Maka kita akan terkontaminasi firus penyakit yang sama pada orang lain. Jika kamu jarang cuci tangan, perpindahan virus atau bakteri ini akan memicu mudahnya untuk terkena pilek.

Keracunan makanan
Tangan yang terkontaminasi bakteri, kuman, dan virus akan membuatmu keracunan makanan dan kemudian berakhir dengan sakit perut akut, muntah, atau diare.

Terinfeksi bakteri E.coli
Bakteri ini merupakan bakteri yang berada di kamar mandi atau toilet. E.coli atau Escherichia Coli adalah bakteri yang menyebar dari kotoran satu orang ke orang lain. Tidak mencuci tangan setelah menggunakan toilet umum akan membuatmu mudah terinfeksi bakteri ini. Keadaan toilet yang kurang terjaga kebersihannyalah yang merupakan sarang bakteri ini.

Impetigo
Impetigo adalah infeksi menular yang biasa terjadi pada anak-anak yang jarang cuci tangan. Penyakit ini ditandai dengan kulit kemerahan yang kemudian berkembang menjadi lecet kecil.

Hepatitis A
Hepatitis adalah penyakit yang disebabkan karena infeksi virus yang sangat menular di hati. Gejalanya meliputi tubuh mudah lelah, urin berwarna gelap, mual, demam, kehilangan nafsu makan, dan mata atau kulit berwarna kuning. Jarang mencuci tangan akan membuatmu berisiko tinggi untuk terkena hepatitis.

Resiko Infeksi Shigellosis
Infeksi ini bisa menyebabkan penyakit shigellosis, yang merupakan infeksi akibat jenis bakteri shigela. Penyakit yang dihasilkan seperti disentri. Disentri umumnya disebabkan karena kebiasaan tidak mencuci tangan sebelum makan. Ketika tangan Anda kotor setelah melakukan berbagai pekerjaan maka mungkin banyak bakteri yang bersarang dalam tangan Anda. Kontaminasi bisa terjadi lewat makanan itu sendiri atau tangan yang kotor. Penyakit ini ditandai dengan demam, diare yang parah, diare bisa disertai darah dan dehidrasi.

Resiko Infeksi Botulisme
Orang yang tidak mencuci tangan sebelum makan juga bisa terkena infeksi penyakit botulisme. Penyakit ini menular secara langsung lewat makanan dan tangan yang kotor. Ini termasuk jenis infeksi yang sangat berbahaya karena bisa menyebabkan kematian. Infeksi juga membutuhkan perawatan yang segera untuk mengurangi potensi bahaya yang lebih buruk. Beberapa tanda infeksi ini adalah seperti diare, sakit perut, mual, muntah, demam, pandangan kabur dan hilang kesadaran.

Penyakit cairan tubuh
Cairan yang dikeluarkan tubuh mengandung banyak kuman, terutama saat kamu terinfeksi suatu penyakit. Begitu pula dengan tubuh orang lain. Saat kamu jarang cuci tangan, maka akan muncul penyakit yang berkaitan dengan cairan tubuh seperti tipus atau penyakit virus Epstein-barr.

Nah !!! itulah penjelasan tentang pentingnya kebiasaan mencuci tangan. Cuci tangan sangatlah mudah untuk dilakukan. Pastikan kamu mencuci tangan dengan air yang mengalir dan sabun pencuci tangan yang memadai agar kamu bisa terhindar dari penyakit di atas. Sebab cuci tangan dengan air yang menngenang dan sabun batang sama saja mencampur berbagai kuman menjadi satu dan akan masuk kedalam tubuh orang lain.